7 Cara Memilih Pelembab untuk Kulit Sensitif dan Berjerawat
24 October 2022Pelembab atau moisturizer adalah produk dalam rangkaian skincare yang dapat melembabkan kulit. Selain memiliki fungsi utama untuk melembabkan kulit, biasanya pelembab juga dilengkapi dengan berbagai kandungan lain yang bisa menjadi jawaban atas kebutuhan kulit kamu. Berikut ialah cara memilih pelembab untuk kamu pemilik kulit sensitif dan berjerawat.
7 Cara Memilih Pelembab untuk Kulit Sensitif dan Berjerawat
1. Hindari Pelembab yang Mengandung Parfum
Parfum dalam skincare merupakan kandungan yang dapat memberikan efek relaksasi saat menggunakannya. Namun tidak semua skincare dengan kandungan parfum akan cocok untuk kulit kita. Umumnya, skincare dengan kandungan parfum dapat menyebabkan kulit sensitif menjadi iritasi kemerahan dan juga alergi. Maka dari itu, penting untuk kamu untuk pilih pelembab tanpa kandungan parfum, ya!
2. Pilih Pelembab yang Kandungannya Sesuai Kebutuhan
Tiap jenis kulit memiliki kebutuhannya tersendiri, kulit sensitif tentu akan memiliki kebutuhan yang berbeda dengan jenis kulit berminyak. Carilah pelembab dengan kandungan yang simpel dan tidak mengandung banyak active ingredients yang bisa memicu iritasi pada kulit kamu. Kandungan yang complex tidak menjamin produk tersebut akan cocok dengan kebutuhan kulit kamu. Pilihlah pelembab dengan kandungan yang dapat memperkuat skin barrier-mu serta mengunci kelembaban pada kulit kamu.
3. Hindari Produk Pelembab dengan Kandungan Acid
Acid atau kandungan asam merupakan kandungan umum yang digunakan dalam skincare. Dalam pelembab kandungan acid yang digunakan biasanya adalah hyaluronic acid. Hyaluronic acid memiliki fungsi untuk mengunci kelembaban dalam kulit. Kandungan ini juga bersifat humektan yakni dapat menarik kelembaban dari luar kulit. Acid dalam pelembab ini dapat mengurangi kerutan, mencerahkan wajah serta memperkuat skin barrier kulit kita.
4. Gunakan Pelembab yang Kandungannya Menenangkan Kulit
Pelembab dengan kandungan yang menenangkan kulit dapat membantu memperkuat kulit sensitif serta mempercepat proses penyembuhan kulit yang berjerawat. Kandungan yang dapat menenangkan kulit dalam pelembab ialah panthenol, centella asiatica, aloe vera dan masih banyak lagi. Dengan salah satu kandungan tersebut, skincare akan mudah untuk memperbaiki kulit yang sedang iritasi serta menenangkan redness pada kulit. Kandungan tersebut juga ramah dan lembut pada kulit sehingga tidak akan memberikan efek negatif.
5. Perhatikan Tekstur Pelembab
Kandungan pelembab akan menentukan bagaimana tekstur pelembab tersebut. Pelembab dengan tekstur yang ringan dan mudah menyerap seperti tekstur gel atau water-based cenderung sangat mudah digunakan untuk kulit sensitif dan juga berminyak. Namun untuk kulit kering, pelembab dengan tekstur yang lebih berat seperti tekstur minyak dan cream dapat membuat kulit menjadi lebih cepat lembab. Pilih sesuai jenis kulit kamu ya! Agar kulit kamu dapat lembab dan ternutrisi dengan cukup.
6. Pastikan Pelembab Telah Teruji Secara Dermatologi
Dermatology Tested atau telah teruji secara dermatologi menjelaskan bahwa produk skincare tersebut telah diuji langsung oleh seorang dermatolog atau ahli dermatologi. Skincare dengan label tersebut dijamin keamananya saat digunakan. Maka, pilihlah produk pelembab yang sudah terjamin oleh dermatologi serta tidak diragukan lagi khasiatnya.
7. Lakukan Patch Test Sebelum Digunakan ke Seluruh Wajah
Sebelum menggunakan produk skincare baru, lebih baik lakukan patch test terlebih dahulu untuk meminimalisir iritasi atau alergi pada wajah. Patch test ini dilakukan untuk mengetahui apakah skincare tersebut cocok atau tidak di kulit wajah kita. Lakukan patch test pada daerah kulit belakang telinga dan diamkan selama 24 jam, jika tidak terjadi reaksi apapun maka dapat dipastikan skincare tersebut cocok untuk kulit kamu. Namun jika terjadi reaksi dengan jangka waktu yang cukup lama, maka sebaiknya skincare tersebut tidak kamu gunakan di kulit wajah.
Rekomendasi Pelembab untuk Kulit Sensitif dan Berjerawat
Pemilik kulit sensitif dan berjerawat memang sedikit tricky saat memilih produk skincare terutama pelembab. Namun saat ini banyak sekali produk dari brand lokal dengan kandungan yang ramah untuk kulit sensitif dan berjerawat. Berikut ialah rekomendasi pelembab dari brand lokal yang dibuat khusus untuk kulit sensitif dan berjerawat.
LABORÉ BiomeRepairTM Barrier Revive Cream
Labore Barrier Revive Cream merupakan pelembab bertekstur cream yang dibuat untuk kulit sensitif berjerawat. Namun, pelembab ini juga cocok untuk kulit yang sangat kering sampai bersisik dan juga kulit iritasi bahkan kulit rentan atopic-eczema. Revive Complex Formula yang ada di dalamnya dapat membantu memperkuat skin barrier, meredakan iritasi dan inflamasi serta menenangkan kulit. Barrier Revive Cream ini sangat cocok digunakan untuk kulit sensitif. Kandungan yang ringan dan mudah menyerap membuat pelembab ini disukai banyak orang.
LABORÉ Sensitive Skin Care GentleBiomeTM Skin Nutrition Gel
GentleBiome Skin Nutrition Gel memiliki tekstur water-based gel dengan kandungan tanpa alkohol. Pelembab untuk kulit sensitif ini juga cocok digunakan untuk kulit normal-kombinasi. Berdasarkan uji coba terhadap beberapa wanita Indonesia, mereka setuju bahwa Skin Nutrition Gel ini mudah menyerap, terasa ringan bahkan sejuk saat digunakan pada kulit wajah. Pelembab ini mampu untuk mengendalikan produksi minyak dan menyeimbangkan pH kulit. Selain itu Skin Nutrition Gel bersifat tidak lengket dan non-greasy saat diaplikasikan di kulit wajah kita.
Setelah mengetahui cara memilih pelembab untuk kulit sensitif dan berjerawat. Kamu mau lebih dulu coba pelembab dari Labore yang mana nih?
Suggested Articles
-
Manfaat Tidur 6 Jam untuk Kesehatan Kulit Wajah
Tidur selain untuk mengistirahatkan tubuh, ini manfaat tidur 6 jam untuk kesehatan kulit wajah kamu!
READ MORE -
Kulit Sehat dengan Minum Air Putih Lebih dari 1 Liter Per Hari
Selain sehat untuk tubuh, ini manfaat minum lebih dari 1 liter per hari untuk kesehatan kulit wajah kamu!
READ MORE -
Pengaruh Makanan Terhadap Kondisi Kulit Kamu
Selain skincare, kenali makanan yang mendukung kesehatan kulit wajah berikut sehingga tidak mudah breakout!
READ MORE