Back to Previous

Kulit Sehat dengan Minum Air Putih Lebih dari 1 Liter Per Hari

1 October 2024 WRITTEN BY OUR EXPERT TEAM

Selain sehat untuk tubuh, ini manfaat minum lebih dari 1 liter per hari untuk kesehatan kulit wajah kamu!

Kamu tentu sudah tidak asing dengan anjuran minum air putih minimal 2 liter per hari untuk menjaga kesehatan tubuh. Tapi selain tubuh yang sehat, minum air putih lebih dari 1 liter per hari bisa membantu menyehatkan kulit wajah kamu, loh. Simak penjelasan berikut untuk mengetahui informasi lebih lengkapnya!

Manfaat air putih dalam kesehatan kulit wajah

Minum air putih secara teratur sangat membantu menyehatkan kulit wajah. Air adalah komponen utama dalam tubuh kita, termasuk kulit. Ketika kita cukup mengonsumsi air putih, kulit akan terhidrasi dengan baik. Hidrasi yang cukup akan membuat kulit lebih kenyal, elastis, dan tampak lebih segar. 

 

Selain itu, air putih juga berperan penting dalam proses regenerasi sel kulit. Sel-sel kulit yang sehat akan membuat kulit tampak lebih cerah dan bercahaya. Ketika tubuh kekurangan air, proses regenerasi sel kulit akan terhambat, sehingga kulit menjadi kusam dan kering. 

 

Konsumsi air putih di atas 1 liter per hari juga membantu meningkatkan fungsi skin barrier. Skin barrier adalah lapisan terluar kulit yang berfungsi sebagai pelindung dari berbagai ancaman eksternal seperti bakteri, polusi, dan iritasi. Ketika skin barrier sehat, kulit akan lebih terlindungi dan terhidrasi dengan baik.

 

Selain itu, beberapa manfaat yang bisa kita dapatkan ketika konsumsi air minum di atas 1 liter, antara lain:

  1. Menjaga Kelembapan Kulit

Air putih membantu menjaga kelembapan kulit sehingga kulit tidak kering dan bersisik. Kulit yang terhidrasi dengan baik akan terlihat lebih kenyal dan elastis.

  1. Membuang Toksin

Air putih membantu tubuh membuang racun melalui keringat dan urine. Penumpukan racun dalam tubuh dapat menyebabkan berbagai masalah kulit seperti jerawat dan komedo.

  1. Meningkatkan Elastisitas Kulit

Dengan menjaga kulit tetap lembab, air putih membantu meningkatkan elastisitas kulit sehingga kulit tidak mudah kendur dan muncul garis-garis halus.

  1. Membantu Regenerasi Sel

Proses regenerasi sel kulit membutuhkan air yang cukup. Sel-sel kulit yang baru akan menggantikan sel-sel kulit mati, sehingga kulit terlihat lebih cerah dan segar.

  1. Mencegah Penuaan Dini

Kulit yang terhidrasi dengan baik akan lebih lambat mengalami penuaan dini. Kerutan dan garis halus akan lebih lambat muncul.

Berapa liter air putih yang disarankan dikonsumsi setiap harinya?

Jumlah air putih yang ideal untuk setiap orang berbeda-beda dan dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti berat badan, aktivitas fisik, iklim, dan kondisi kesehatan. Namun, umumnya, para ahli merekomendasikan untuk minum di atas 1 Liter per hari atau sekitar 8 gelas air putih berukuran 230 ml per hari atau setara dengan sekitar 2 liter air. 

 

Selain jumlah, waktu minum juga penting. Sebaiknya minum air putih secara bertahap sepanjang hari, bukan hanya ketika merasa haus. Minumlah segelas air putih saat bangun tidur, sebelum makan, setelah makan, dan sebelum tidur. Dengan menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik, kulit akan lebih lembab, elastis, dan terlihat lebih sehat. 

 

Meskipun tidak secara langsung dapat melembabkan kulit, tetapi minum air secara cukup dan tetap menjaga tubuh terhidrasi dapat membantu menjaga keelastisan kulit dan mencegah dehidrasi. Sangat disarankan juga untuk menggunakan moisturizer sehingga kelembapan kulit dapat lebih optimal.

Suggested Articles